Jalan Purnawiran
Gg. Swadaya 10 No. 9,
Gunungterang
Bandar Lampung 35152
Teater Komunitas Berkat Yakin (KOBER) dideklarasikan pada 26 Mei 2006 di Bandar Lampung. Komunitas kebudayaan independen ini sebagian besar beranggotakan alumni Unit Kesenian Mahasiswa Bidang Seni (UKMBS) Universitas Lampung. Visi mereka adalah komunitas kebudayaan profesional yang berbasis seni, pembelajaran, dan kesadaran dengan berorientasi pada kualitas penciptaan dan solidaritas kemanusiaan. Dalam Komunitas Berkat Yakin mempunyai prinsip “Berpikir serius, bersikap romantik, bertindak rock ‘n roll”.
Pendiri Komunitas Berkat Yakin, Ari Pahala Hutabarat, menyampaikan alasan terkait pemilihan nama Berkat Yakin adalah unik serta memiliki arti bahwa berkat berarti berkah dan yakin ialah sebuah keyakinan untuk mencapai sebuah cita-cita.
Sejak bulan November 2010 sampai Oktober 2011, Teater Komunitas Berkat Yakin aktif menyelenggarakan berbagai pertunjukan mikro teater di 10 kabupaten/kota di Provinsi Lampung. Setiap aktor dapat menentukan naskah dan proses penciptaan yang akan mereka kelola sendiri. Mikro teater adalah salah satu strategi penciptaan Teater Komunitas Berkat Yakin, dimana mereka tetap dapat menyajikan pertunjukan yang berdurasi pendek, sederhana, serta dengan biaya yang murah, tetapi tetap dapat meninggalkan kesan bagi para penontonnya.
Teater Komunitas Berkat Yakin juga pernah menampilkan pementasan lakon Lear pada acara Pekan Teater Nasional 2018. Teater Komunitas Berkat Yakin menjadi salah satu kelompok teater yang mewakili Sumatera dari 16 kelompok teater di seluruh Indonesia.
Di tahun 2019, Teater Komunitas Berkat Yakin menutup akhir tahun dengan menampilkan dua pementasan teater, yaitu Pilgrim Project (1) dan Pinangan. Pilgrim Project (1) mengusung tema bagi setiap orang untuk dapat menjadikan pertunjukan ini sebagai media refleksi dari urusan duniawi, yang membuat diri semakin menjauh dari nilai-nilai kemanusiaan sehingga dapat menggerus sensibilitas sebagai seorang manusia. Sedangkan untuk pertunjukan lakon Pinangan, sebagian besar ditampilkan dengan menggunakan naskah berbahasa Lampung.
Hingga tahun 2020, Teater Komunitas Berkat Yakin telah memiliki anggota aktif yang berkisar antara 10 sampai 15 orang. Namun, untuk satu kali pementasan
dibutuhkan 40 sampai 60 aktor. Sehingga untuk mengakali hal tersebut, Komunitas Berkat Yakin pun bekerjasama dengan sejumlah lembaga seni kampus di Bandar Lampung.
Selain itu, Teater Komunitas Berkat Yakin turut terlibat dalam acara bertajuk Backpacker Teater Lampung III yang membawakan tema “BEGAWI TEATER”. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 19 – 20 Maret 2021 ini, memiliki tujuan yang selaras dengan taglinenya yaitu mengajak masyarakat untuk “Bersama Saling Menguatkan”.